#

STIAB Smaratungga Hadiri Pembinaan Moderasi Beragama dan Halal Bihalal Kementerian Agama Boyolali

Admin | 16 April 2025

Boyolali, 15 April 2025 – Dalam semangat mempererat silaturahmi pasca Idulfitri serta memperkuat komitmen terhadap nilai-nilai toleransi, perwakilan dari STIAB Smaratungga turut menghadiri kegiatan Pembinaan Moderasi Beragama dan Halal Bihalal yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali, H. Muhammad Miftah, S.Ag., M.H.

Acara tersebut diselenggarakan pada hari Selasa, 15 April 2025, bertempat di Aula MIN 5 Boyolali (MIN Tanduk). Kegiatan ini merupakan inisiatif dari keluarga besar RA/MI/MTs se-Kecamatan Ampel dan Gladagsari, yang bertujuan memperkuat sinergi antar-lembaga pendidikan di bawah naungan Kementerian Agama, sekaligus menginternalisasi nilai moderasi beragama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam sambutannya, H. Muhammad Miftah menekankan pentingnya moderasi beragama sebagai pilar menjaga kerukunan di tengah keberagaman masyarakat Indonesia. Ia mengajak seluruh insan pendidikan di lingkungan Kementerian Agama untuk menjadi agen-agen perdamaian dan toleransi, tidak hanya di lingkungan sekolah, tetapi juga dalam kehidupan sosial yang lebih luas.

Kehadiran STIAB Smaratungga dalam kegiatan ini menunjukkan dukungan dan komitmen perguruan tinggi Buddhis terhadap program-program strategis Kementerian Agama, khususnya dalam membumikan nilai-nilai moderasi beragama lintas agama dan jenjang pendidikan.

Acara ditutup dengan Halal Bihalal yang berlangsung hangat dan penuh keakraban antar peserta dari berbagai latar belakang lembaga dan keagamaan.